Apakah kalian suatu Organisasi/Kelompok, Instansi, Perusahaan ataupun beberapa perkumpulan lainnya? Tentu mendengar kata Outbound yang berlintas dipikiran kita adalah kesenangan. Sebelum kita lanjut, apa sih secara harfiah definisi Outbound itu sendiri?
Secara sederhana Outbound memiliki arti segala jenis kegiatan pembelajaran yang dapat dilakukan di alam terbuka maupun tertutup. Dalam artikel ini, pembelajaran lebih di arahkan untuk kekompakan team dan memanjakan diri secara psikologis dengan alam sekaligus sambil menikmati indahnya pemandangan alam pulau Lombok.
Berikut mimin kasih rekomendasi kegiatan Outbound/Team Building seru di Lombok :
- Bersepeda
Lombok memiliki Infrastruktur jalan yang terbilang baik, berpadu dengan keindahan pemandangan alam, kegiatan yang satu ini bisa menjadi salah satu opsi untuk menambah kesan menggembirakan bersama team, ditambah dipadukan dengan fun games, dijamin, bersepeda kalian akan menjadi mengesankan.
Lokasi Trip Sepeda :
- Karang Bayan
- Bukit Cacing
- Senggigi
- Gili Trawangan
- Soft Trekking
Soft Trekking adalah salah satu kegiatan berjalan di perbukitan dengan kondisi bukit yang tidak terlalu tinggi, sama seperti bersepeda, kegiatan ini bisa dipadukan dengan Games yang memiliki tujuan memecahkan teka-teki, kalian bisa merasakan sensasi seperti di film Tom Raider.
Lokasi Soft trekking
- Bukit Batu Hidung
- Bukit Korea
- Bukit Cacing
- Bukit Seger
- Rafting
Tidak diragukan lagi, sungai-sungai di Lombok memiliki arus dengan debit air yang sangat cocok untuk rafting, dipadukan dengan bebatuan-bebatuan alamnya, kalian akan merasakan suatu pemicu adrenalin yang wow.
- Fun Games Gili Trawangan
Gili Trawangan memiliki begitu banyak daya tarik, salah satunya pantai pasir putih dengan perpaduan air laut biru mempesona, kalian bisa melakukan Fun Games dengan seru di pinggir pantai Gili Trawangan Ini
- ATV mengelilingi Desa di Lombok
Mengelilingi persawahan dengan suasana pedesaan Lombok tentu merupakan salah satu kegiatan seru dengan team, kontur jalan yang sedikit menantang akan menambah keseruan kalian.
- Sasak Amazing Race Desa Adat Ende
Sasak Amazing Race Desa Adat Ende merupakan salah satu program outbound yang menonjolkan permainan team, dimana para peserta akan membuat suatu misi, untuk menjalankan misi tersebut peserta harus membaca petunjuk menggunakan bahasa Sasak (bahasa suku Lombok), tujuan permainan ini adalah berusahan mencapai misi dengan kerjasama apapun situasinya, dan memperkenalkan kearifan lokal di pulau Lombok ini
- Sembalun Camping Spektakuler Night
Satu lagi yang tak kalah menakjubkannya, Camping dengan suasana gunung Rinjani, Api Unggun, ditambah acara-acara malam, di jamin ini merupakan salah satu kegiatan outbound yang takkan terlupakan untuk kalian..
Mau Outbond/Gathering/Teambuilding
Di Lombok
Konsultasikan di Gadiza Lombok
Baca Juga ..
sebelum Gathering di Lombok, perhatikan 5 hal ini
Leave a Reply
Your email is safe with us.